Saturday, June 18, 2016

UNJUK KERJA, PGSD STKIP SINTANG LAKUKAN PENGABDIAN

Dosen dan mahasiswa Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) STKIP Persada Khatulistiwa Sintang akan menyelenggarakan acara penyuluhan dan kegiatan bhakti sosial kepada masyarakat. Dua agenda ini akan diselenggarakan pada Kamis, 23 Juni 2016 di Kantor Desa Merpak Kecamatan Kelam Permai Kabupaten Sintang. Agenda pertama penyuluhan kepada masyarakat akan dilaksanakan oleh dosen-dosen yang berasal dari program studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar di kampus biru tersebut. Kegiatan penyuluhan ini akan menghadirkan empat nara sumber dengan kepakaran masing-masing yakni bapak Dwi Cahyadi Wibowo, M. Pd. pakar Pendidikan Dasar, Bapak Yohanes berkhmas Mulyadi, S. Fil., M. Psi. pakar psikologi umum, Ibu Anita Sri Rejeki Hutagaol, M. Pd. pakar pendidikan, dan Bapak Sirilus Sirhi, S. TP., M. M. pakar manajemen. Dalam momentum kali ini, kegiatan penyuluhan akan mengangkat tajuk pembicaraan yang bertemakan “Memanajemen Potensi Anak Untuk Mencapai Prestasi yang Gemilang.” Dwi sebagai Ketua tim pelaksana kegiatan ini mengemukakan “kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memberikan pemahaman kepada orang tua tentang bagaimana seharusnya orang tua mendidik anaknya agar potensi yang dimiliki anak terasah, dan berkembang dengan baik, sehingga dapat berguna dan dapat menjadi kebanggaan bagi anak di dalam kehidupannya sebagai pribadi, maupun makhluk sosial.” Selain kegiatan penyuluhan, sebagai agenda kedua, akan dilaksanakan pula kegiatan pengabdian kepada masyarakat oleh mahasiswa-mahasiswi PGSD Semester VI konsentrasi bahasa dalam bentuk kegiatan bhakti sosial di masyarakat. Sebanyak 60 Orang mahasiswa akan berkontribusi ke masyarakat sebagai bentuk nyata pelaksanaan salah satu Tri Dharma Perguruan Tinggi yang dilakukan mahasiswa. Kardius sebagai Kepala Desa Merpak menyambut baik kegiatan ini. “Saya yakin kegiatan ini akan sangat bermanfaat untuk masyarakat Desa, kegiatan penyuluhan akan memberikan kami pencerahan dalam mendidik anak, sedangkan bhakti sosial akan mengeksistensikan kembali semangat gotong royong dan mengaktualisasikan kembali semangat dalam menjaga lingkungan agar tetap baik dan indah pada masyarakat” pungkasnya.

No comments:

Post a Comment